Computer File
Perencanaan dan pengendalian produksi serta kebutuhan bahan baku untuk memenuhi permintaan secara efektif dan efisien pada Pabrik Tahu Talaga Bandung
Memasuki era globalisasi sekarang ini, pembangunan di Indonesia menunjukkan suatu
kemajuan yang pesat. Kemajuan pembangunan yang pesat ini ditandai dengan
banyaknya perusahaan-perusahaan baru yang bermunculan dan berkembang menjadi
perusahaan yang mapan. Untuk itu perusahaan harus dapat berproduksi secara efektif
dan efisien dengan membuat suatu perencanaan dan pengendalian produksi yang baik
serta memperhatikan ketersediaan akan bahan bakunya. Perencanaan dan pengendalian
produksi adalah penentuan dan penetapan kegiatan-kegiatan produksi yang akan
dilakukan untuk mencapai tujuan dan mengawasi kegiatan pelaksanaan dari proses dan
hasil produksi agar apa yang telah direncanakan dapat terlaksana dengan baik.
Perencanaan akan bahan baku dari suatu perusahaan juga memiliki pengaruh yang
sangat besar pula. Seringkali perusahaan mengalami kesalahan dalam menangani bahan
bakunya atau bahkan kurang memperhatikan pentingnya perencanaan bahan baku bagi
produknya. Ketika perusahaan menanamkan bahan baku terlalu banyak dapat
menyebabkan munculnya biaya penyimpanan yang terlalu besar. Demikian pula jika
perusahaan tidak mempunyai bahan baku yang memadai dapat menyebabkan
perusahaan tidak dapat memenuhi permintaan. Perusahaan yang akan diteliti adalah
perusahaan yang bergerak dalam industri makanan yang masih bersifat semitradisional
yang berproduksi berdasarkan pesanan. Dalam memenuhi pesanan tersebut perusahaan
telah membuat perencanaan produksi dengan mengetahui terlebih dahulu proses
penerimaan pesanan agar dapat diketahui berapa banyak jumlah produk yang dipesan
oleh konsumen. Perusahaan dapat menggunakan ramalan penjualan berdasarkan atas
data-data penjualan yang telah terjadi. Metode peramalan yang dipakai adalah metode
musiman (seasonal) karena penjualan meningkat pada hari-hari tertentu yaitu sabtu,
Minggu, Senin. setelah dibuat peramalan tersebut perusahaan dapat membuat
perencanaan produksi yang akan dilakukan untuk bulan berikutnya. Permasalahan
perencanaan dan pengendalian produksi yang dihadapi perusahaan antara lain
penggunaan alat yang masih tradisional yang membuat proses produksi memakan waktu
yang lebih lama juga sumber daya manusia yang tidak memenuhi standar yang telah
ditetapkan oleh perusahaan. Perusahaan harus cermat dalam memilih bahan baku yang
akan dipakainya untuk menunjukkan hasil kualitas yang akan dihasilkan. Masalah yang
terjadi antara lain keterlambatan pemasok dalam mengirim bahan baku ke perusahaan
sehingga menyebabkan proses produksi menjadi terhambat. Disini cara pengendalian
bahan baku adalah dengan menggunakan metode Material Requirements Planning yaitu
dengan metode Lot For Lot dan metode Part Period Method untuk membandingkan
metode mana yang akan dipilih dengan total biaya yang minimum agar perusahaan dapat
memenuhi permintaan konsumen secara efektif dan efisien.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp3100 | DIG - FE | Skripsi | MANAJ LAW p/03 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain