Computer File
Analisis terhadap proses seleksi yang dilaksanakan di PT. Bima Cimahi
Dalam suatu perusahaan, sumber daya manusia (karyawan) merupakan faktor
produksi yang penting, karena sumber daya inilah yang akan menentukan
keberhasilan dari suatu perusahaan. Salah satu hal yang perlu diperhatikan oleh
perusahaan pada sumber daya manusia ini adalah meningkatkan kualitas sumber daya
manusia itu sendiri. Karena dengan kualitas yang baik dari sumber daya manusia akan
diperoleh prestasi kerja yang tinggi pula. Salah satu cara yang dapat ditempuh oleh
perusahaan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia adalah dengan
menjalankan prosedur seleksi dengan baik.
Sehubungan dengan hal tersebut di atas, maka penulis melakukan penelitian
mengenai analisis terhadap proses seleksi yang dilaksanakan di PT. BIMA CIMAHI.
Dimana perusahaan ini bergerak di bidang produksi alat-alat logam untuk keperluan
rumah tangga.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Teknik
pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, studi dokumen, studi kepustakaan.
Sedangkan untuk analisa datanya, penulis menggunakan analisa data kualitatif.
Dalam proses seleksi, perusahaan menggunakan beberapa alat seleksi. alat
seleksi tersebut telah memenuhi standar validitas.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan proses seleksi di PT. BIMA
CIMAHI sudah baik. Hal ini didukung dengan diperolehnya karyawan yang
dibutuhkan, yang diharapkan dapat memberi kinerja positif bagi perusahaan.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp10246 | DIG - FISIP | Skripsi | ANI WIJ a/04 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain