Computer File
STRATEGI BISNIS SEBAGAI ANTISIPASI PASCA KRISIS EKONOMI PADA PT. GALUDRA KENCANA
Setiap perusahaan tentu berharap agar perusahaannya berkembang dan
berjalan dengan lancar. Bagaimana suatu strategi diterapkan merupakan faktor
yang menentukan untuk mengetahui sesuai atau tidaknya suatu strategi.
Merumuskan dan menerapkan strategi yang sesuai bukanlah hal yang mudah.
Suatu strategi hanya akan berhasil kalau kemampuan internal perusahaan mampu
menghadapi tantangan dari lingkungan eksternalnya. Dengan menerapkan strategi
yang sesuai, perusahaan akan berhasil mencapai sasarannya.
Berdasarkan uraian tersebut, penulis melakukan suatu penelitian yang
bertujuan untuk mengetahui strategi PT. Galudra Kencana selama krisis ekonomi,
alasan ketertarikan penulis terhadap topik ini karena banyak perusahaan yang
tidak dapat bertahan di masa tersebut, dan merumuskan strategi alternatif yang
dapat dipertimbangkan sebagai antisipasi pasca krisis ekonomi.
Metode penelitian yang penulis gunakan adalah studi kasus melalui metode
deskriptif analitis. Untuk mengumpulkan data, penulis mewawancarai direktur
umum, manajer, staf dan karyawan yang terkait dalam perumusan dan
pelaksanaan strategi. Selain itu, penulis juga melakukan observasi terhadap
aktivitas perusahaan, dan mempelajari catatan serta dokumen perusahaan yang
berhubungan dengan masalah yang diteliti.
Penulis berkesimpulan bahwa strategi yang diterapkan perusahaan selama
ini adalah strategi fokus dengan khusus menghasilkan produk sweater berkualitas
tinggi yang dirajut secara manual, disesuaikan dengan standar produk yang
diinginkan konsumen dan pengiriman yang tepat waktu.
Strategi tersebut selama ini cukup berhasil walaupun memiliki kelebihan
dan kekurangan, seperti dapat membangun loyalitas konsumen dengan kontinuitas
order dari konsumen yang memesan barang kembali, tetapi pasar yang dilayani
masih terbatas pada negara-negara di Eropa Barat. Berkaitan dengan ha1 tersebut,
penulis berkesimpulan bahwa, dalam jangka panjang, perolehan pendapatan dari
perusahaan melalui strategi yang diterapkannya selama ini akan berkurang,
terutama disebabkan oleh terbatasnya pasar yang diandalkan.
Untuk meminimalisasi kelemahan dari strategi yang diterapkan perusahaan
selama ini, perusahaan perlu mempertimbangkan strategi fokus dengan
diferensiasi, dimana perusahaan akan memaksimalkan potensinya melalui
pengembangan pasar. Strategi alternatif ini dirumuskan dengan
mempertimbangkan keterbatasan dana investasi. Pengembangan pasar melalui
pengenalan produk pada konsumen potensial yang berada di Eropa Timur dapat
dilakukan dengan memanfaatkan citra produk berkualitas tinggi yang telah
dikenal oleh konsumen yang berada di Eropa Barat. Dengan strategi fokus dan
pengembangan pasar, walaupun memiliki kelemahan dalam sektor finansial,
namun PT. Galudra Kencana masih dapat memperkuat posisinya
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp12147 | DIG - FISIP | Skripsi | NIAG.ORG PUR s/03 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain