Computer File
PATRONAGE BUYING MOTIVES PRODUK TAHU YUN-YI BANDUNG :(Dengan Mata Kuliah Acuan Manajemen Pemasaran)
Dalam menghadapi persaingan yang semakin ketat diantara perusahaan yang
mempunyai usaha sejenis, dimana produk yang disediakan oleh masing-masing
perusahaan relatif sama, perusahaan tahu Yun-Yi tetap dapat mempertahankan
eksistensinya. Selain itu perusahaan tahu Yun-Yi mengalami peningkatan dalam volume
penjualannya. Perusahaan tahu Yun-Yi mengutamakan dalam menjaga kualitas produk
yang dijualnya, sehingga walaupun harga yang ditawarkan relatif lebih mahal namun
konsumen tetap loyal. Selain faktor harga dan kualitas, diperlukan suatu penelitian
tentang pemenuhan faktor patronage buying motives yang akan mendorong konsumen
untuk mengambil keputusan membeli.
Berdasarkan hal tersebut diatas, maka tujuan penulis mengadakan penelitian
adalah untuk mengetahui bagaimana patronage buying motives produk tahu Yun-Yi
Bandung. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan bagi pihak
perusahaan untuk memperbaiki dan meningkatkan pelaksanaan dari faktor patronage
buying motives.
Metode penelitian yang dipakai adalah metode penelitian survai, dan jenis
penelitiannya adalah deskriptif analitis. Data diperoleh dari kuesioner yang disebarkan
pada konsumen di toko tahu Yun-Yi. Pengambilan sampel dilakukan dengan
menggunakan sistem non-random sampling dengan mengkhususkan pada teknik
purposive sampling. Analisis data dilakukan secara kualitatif dan kuantitatif
(menggunakan tabel distribusi frekuensi).
Dari hasil penelitian tersebut diperoleh kesimpulan bahwa secara umum faktor
patronage buying motives yang dilaksanakan oleh toko tahu Yun-yi telah berjalan dengan
baik, demikian pula sikap responden terhadap faktor patronage buying motives adalah
positif.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp12753 | DIG - FISIP | Skripsi | NIAG.MAR SUD p/04 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain