Computer File
EFEKTIVITAS DEWAN KEAMANAN PBB DALAM PENYELESAIAN KONFLIK AMERIKA SERIKAT-IRAK (2001- MARET 2003)
Menurut pandangan pemerintah Amerika Serikat, Irak dinilai telah
mengembangkan senjata pemusnah massal seperti senjata nuklir, kimia dan biologi.
Amerika Serikat secara tegas menuduh Irak telah melanggar Resolusi PBB No.1441,
karena tidak melucuti senjata pemusnah massal yang dimilikinya. Namun ambisi
Amerika Serikat untuk menyerang Irak tetap mendapat hambatan, terutama dalam
Dewan Keamanan PBB, tiga negara anggota tetap yang memiliki hak veto, yaitu
Perancis, Rusia dan Cina sudah secara tegas menolak cara-cara militer untuk menyerang
Irak. Dengan segala upaya dan propaganda, Amerika Serikat berusaha membangun opini
publik dalam dunia intemasional bahwa Irak membahayakan perdamaian dunia.
Pengiriman tim inspeksi senjata (UNMOVIC dan IAEA) ke Irak dan hasil penyelidikan
mereka temyata tidak cukup kuat untuk meyakinkan Amerika Serikat dan sekutunya
untuk membatalkan serangannya ke Irak. Padahal kedua tim inspeksi itu sudah
menyatakan bahwa tidak ditemukan bukti-bukti mengenai kepemilikan senjata pemusnah
massal seperti yang dituduhkan kepada Irak.
Tanggung jawab utama untuk memelihara perdamaian dan keamanan
internasional merupakan tugas utama dari Dewan Keamanan PBB. Peran dan fungsi
Dewan Keamanan adalah menyelidiki tiap perselisihan dan persengketaan atau situasi
yang dapat menimbulkan ancaman terhadap perdamaian dan keamanan intemasional
serta mengusulkan cara untuk penyelesaian sengketa secara damai. Dan dalam kasus
Amerika Serikat dan Irak ini, Dewan Keamanan dinilai tidak berdaya dalam menghadapi
ulah keras kepala Amerika Serikat yang berkesan tidak memperdulikan dan tidak
menghargai pentingnya PBB, pada umumnya, sebagai organisasi intemasional yang
menjadi wadah kerja seluruh anggotanya. Amerika Serikat juga telah melanggar Prinsip
untuk menyelesaikan perselisihan intemasional secara damai dan Prinsip untuk tidak
menggunakan ancaman atau kekerasan, yang sepatutnya dihormati dan dilaksanakan oleh
setiap anggota PBB.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp14824 | DIG - FISIP | Skripsi | INT.ORG KUR e/04 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain