Computer File
PENGARUH MEDIA MASSA TERHADAP KESADARAN GENDER KAUM PEREMPUAN DI INDONESIA : STUDI KASUS : JURNAL PEREMPUAN TERHADAP PELANGGAN PEREMPUAN DI JAKARTA
Perbedaan gender telah melahirkan berbagai ketidakadilan terhadap kaum perempuan. Ditengah perkembangan negara dan masyarakat, kaum perempuan selalu menjadi korban yang mengalami nasib paling parah dimana kaum perempuan tetap dan begitu mudah
mengalami, ketidakadilan, subordinasi, marginalisasi, kekerasan, pelecehan atau perlakuan
negatif lainnya. Padahal kaum perempuan mempunyai hak yang harus dipenuhi dan
dihormati, serta berada dalam posisi setara sebagai mitra kerja kaum lelaki di setiap aspek
kehidupan. Dengan segala bentuk ketidakadilan gender yang dialami kaum perempuan ini
maka isu gender pun saat ini sudah menjadi isu penting dan memperoleh tempat yang luar
biasa dalam hubungan international.
Namun tidak sedikit warga masyarakat yang bersikap menerima apa adanya terhadap
apa yang dialami kaum perempuan bahkan kaum perempuan sendiri. Dan media massa yang
seharusnya merupakan salah satu alat yang mampu menjalankan peran strategis dalam menyelamatkan perempuan dari posisinya yang tertindas seringkali malah memojokan kaum
perempuan. Hal ini dikarenakan media massa di Indonesia pada umumnya dalam mengangkat
isu perempuan sangat jarang menggunakan perspektif gender.
Skripsi ini akan membahas sejauh mana media massa Jurnal Perempuan berpengaruh
terhadap kesadaran gender kaum perempuan pelanggan Jurnal Perempuan di Jakarta. Sebab
Jurnal Perempuan merupakan satu-satunya jurnal feminis di Indonesia dan juga salah satu
media massa yang dalam mengangkat isu perempuan selalu menggunakan perspektif gender
serta selalu berpihak kepada perempuan.
Dari penelitian yang telah dilakukan, setelah membagikan kuesioner terhadap
responden perempuan yang berlangganan dan responden yang tidak berlangganan Jurnal
Perempuan, yang kemudian membandingkan jawaban dari kedua kelompok responden
tersebut. Maka adapun hasil survei yang didapatkan, adalah terdapat perbedaan yang cukup
signifikan dari jawaban-jawaban antara kedua kelompok responden tersebut, atas pertanyaan-pertanyaan
yang merupakan indikator-indikator dari kesadaran gender, dimana jawaban-jawaban
dari responden perempuan pelanggan Jurnal Perempuan sangat sadar gender.
Sehingga kesimpulan yang diperoleh bahwa ternyata Jurnal Perempuan sangat berpengaruh
dalam membangkitkan kesadaran gender kaum perempuan pelanggannya.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp14874 | DIG - FISIP | Skripsi | INT.ORG AMA p/04 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain