Computer File
Studi laboratorium profil krakteristik tanah lempung pantai di lokasi Marina Ancol, Jakarta
Parameter-parameter tanah merupakan salah satu unsur penting dalam menentukan kapasitas daya dukung tanah terhadap beban yang dikenakannya. Apalagi jika secara fisik sudah dapat dilihat bahwa kondisi tanah tersebut merupakan tanah lembek yang mempunyai daya dukung yang rendah, seperti pada kasus tanah lempung pantai di lokasi Marina Ancol, Jakarta. Untuk itu perlu dipastikan dengan lebih teliti bahwa tanah tersebut memang mempunyai kekuatan yang rendah dengan sifat kemampatan tanah yang besar.
Dalam menentukan karakteristik atau parameter-parameter tanah, diperlukan pengujian-pengujian, baik pengijian langsung di lapangan atau secara terpisah diuji di laboratorium. Adapun hasil yang diperoleh, itu merupakan suatu data yang diharapkan bisa mewakili dari keadaan sebenarnya. Pengujian yang dilakukan tersebut terdiri dari uji Index properties, uji batas-batas konsistensi, uji Hidrometer, uji geser Triaksial, dan uji konsolidasi. Pengujian yang dilakukan terhadap satu titik lubang bor dengan mengambil kedalaman antara 10.5-19.5 meter yang dibagi menjadi enam daerah kedalaman, diharapkan akan menghasilkan suatu profil parameter tanah.
Parameter-parameter tanah yang didapat dari pengujian di laboratorium tersebut lalu dibuat dalam bentuk grafik versus kedalamannya. Diharapkan dengan melihat grafik tersebut, dapat diperkirakan besarnya nilai-nilai parameter tanah tanpa dilakukan pengujian lagi. Hal ini dapat dilakukan jika profil tanah tersebut benar-benar homogen terhadap kedalamannya.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp16331 | DIG - FTS | Skripsi | TPP SAN s/99 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain