Computer File
Studi perbandingan metode percepatan konsolidasi menggunakan salir tegak dan prabeban : studi kasus perencanaan uji timbun untuk reklamasi Pantai Indah Kapuk
Proyek reklamasi Pantai Indah Kapuk yang berlokasi di Jakarta Utara
menimbun laut untuk mendapatkan lahan. Masalah yang dihadapi dalam proyek
reklamasi ini adalah masalah tanah lunak, yang memberikan daya dukung tanah
yang rendah serta terjadinya penurunan tanah yang besar dan membutuhkan
waktu yang lama. Perencanaan uji timbun (embankment test), berupa
pemasangan salir tegak (vertical drain) dan penggunaan teknik prabeban
preload), dilakukan untuk menentukan metode perbaikan tanah yang akan
digunakan dalam usaha memperoleh percepatan konsolidasi pada proyek
reklamasi ini. Program kornputer Plaxis juga digunakan untuk menganalisis
perilaku penimbunan ini agar diperoleh informasi lainnya yang diperlukan.
Hasil kajian pemodelan masalah reklamasi pada tanah lunak dalam studi
kasus ini memberikan informasi bahwa penurunan-akhir tanah adalah 32,94 cm
dan diusulkan penggunaan salir tegak untuk mengatasi lamanya waktu
konsolidasi dengan jarak pemasangan salir tegak sebesar 1,4 m. Pemasangan
salir tegak dengan jarak ini akan membutuhkan waktu selama 4 bulan untuk
menyelesaikan 90% konsolidasi.
Pemberian secara langsung timbunan rencana setebal 2,5 m akan
menimbulkan beban pada tanah dasar sebesar 4,5 ton/m2, yang nilainya lebih
besar daripada daya dukung tanah dasar sebesar 4,112 ton/m2. Untuk itu
pemberian timbunan secara bertahap perlu dilakukan. Dengan pemasangan salir
tegak, peningkatan derajat konsolidasi dapat terjadi dalam waktu yang lebih
singkat. Dengan demikian, dalarn waktu singkat proses konsolidasi akan dapat
segera terselesaikan dan sebagai hasil dapat terjadi peningkatan kekuatan geser
tanah dasar yang berbanding secara proporsional terhadap derajat konsolidasi.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp17048 | DIG - FTS | Skripsi | GEOT HER s/01 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain