Computer File
Pengembangan metode cube per order index dalam optimasi pengalokasian produk pada AS/RS yang memiliki zoning constraints
Sejak pengenalannya, sistem penyimpanan dan pengambilan otomatis
(ASRS) memiliki dampak yang dramatis terhadap masalah penanganan material
dan pengendalian persediaan dari suatu sistem produksi dan pergudangan. Namun
harus dipertimbangkan pula bagaimana alokasi material pada AS/RS yang baik
sehingga didapatkan suatu susunan alokasi yang optimal. Alokasi material pada
AS/RS yang optimal akan menghasilkan order picking cost yang rendah.
Pada AS/RS yang memiliki zoning constraints, material yang sejenis
hanya boleh terdapat pada satu rak sehingga didapatkan susunan yang lebih teratur
bila dibandingkan dengan satu jenis material yang terletak pada rak yang berbeda-beda.
Metode Cube-per-Order Index (COI) merupakan salah satu metode yang
dapat diterapkan dalam menentukan alokasi produk pada AS/RS tetapi tidak dapat
berfungsi secara optimal bila AS&S bersifat memiliki zoning constraints. Untuk
itu diperlukan pengembangan lebih lanjut dari metode COI untuk mendapatkan
susunan alokasi material yang lebih baik sehingga didapatkan order picking cost
yang lebih rendah.
Pada penelitian ini, penulis menggunakan metode Random Search
dan/atau Simulated Annealing sebagai pengembangan dari metode COI untuk
mendapatkan alokasi material yang optimal.
Laporan tugas akhir ini mempresentasikan aplikasi dari pengembangan
metode COI untuk menentukan alokasi material yang memuaskan pada AS/RS
yang memiliki zoning constraints. Fungsi tujuan yang diminimasi adalah order
picking cost untuk periode waktu tertentu.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp20820 | DIG - FTI | Skripsi | TI MIC p/98 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain