Computer File
Perancangan algoritma pemrosesan feature balok hasil ekstrusi miring pada pemodelan produk berbasis feature
Banyak cara yang dapat dilakukan oleh suatu industri untuk
meningkatkan daya saing. Salah satunya adalah dengan menerapkan sistem
manufaktur terintegrasi dimana dilakukan pengintegrasian tahap perencanaan
produk (Product design), perencanaan proses (process planning), dan
manufaktur (manufacturing). Dengan adanya integrasi antara ketiga tahap
tersebut, maka aliran informasi yang terjadi diantara ketiganya akan lebih mudah,
cepat, dan terintegrasi karena ketiga proses tersebut dapat dilakukan secara
bersamaan.
Salah satu sistem yang dapat mewujudkan sistem manufaktur terintegrasi
adalah Sistem Produksi Terdislribusi Mandiri (SPTM) atau Autonomous
Distributed Manufacturing System (ADiMS). Pada sistem ini setiap sel
manufaktur memiliki fungsi otonomi sehingga pengambilan keputusan pada level
bawah dapat dilakukan oleh sel manufaktur yang bersangkutan tanpa harus
menunggu keputusan dari pusat.
Salah satu input yang diperlukan dalam pengambilan keputusan pada
SPTM adalah Product Model. Oleh karena itu, untuk melakukan pemodelan
produk yang dapat diinputkan ke SPTM diperlukan pemodelan produk yang
memuat informasi geometri dan informasi manufaktur secara terintegrasi. Salah
satunya adalah pemodelan produk yang berbasis feature.
Saat ini, untuk melakukan pemodelan produk berbasis feature telah
dikembangkan suatu perangkat lunak yang dapat menunjang aktivitas ini dengan
nama CaSTPro. Perangkat lunak ini telah dapat menampilkan bentuk-bentuk
feature primitif dan interaksi antara feature-feature tersebut dalam suatu produk.
Perangkat lunak ini juga telah dapat menampilkan urutan pengerjaan dari
feature-feature yang ada. Untuk membuat feature, diperlukan adanya ekstrusi
pada benda kerja. Selama ini, arah ekstrusi selalu tegak lurus terhadap bidang
pendefinisian feature. Dengan adanya ekstrusi miring, kemampuan perangkat
lunak CaSTPro harus ditambahkan agar dapat menentukan bagaimana suatu
feature hasil ekstrusi miringakan dikerjakan dalam proses pemesinan.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp21500 | DIG - FTI | Skripsi | TI FRE p/03 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain