Computer File
Pengaruh suhu likuifikasi dan kecepatan pengadukan dalam bubur sagu terhadap pembuatan sirup glukosa secara enzimatis
Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari pengaruh suhu likuifikasi dan
kecepatan pengadukan dalam bubur sagu terhadap pembuatan sirup glukosa
secara enzimatis. Manfaat penelitian ini adalah memberikan kondisi suhu
likuifikasi dan kecepatan pengadukan terbaik untuk meningkatkan kualitas sirup
glukosa, sehingga dapat mengurangi ketergantungan dengan produk glukosa
Impor.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode reaksi enzimatis, yang terbagi
atas dua tahap, yaitu tahap enzimatis likuifikasi (percobaan pendahuluan) dan
tahap enzimatis sakarifikasi (percobaan utama). Suhu likuifikasi yang digunakan
dalam penelitian ini adalah 85, 90, 95, dan 100°C, sedangkan kecepatan
pengadukan yang digunakan adalah 100, 200, dan 300 rpm. Analisis yang
dilakukan pada dekstrin adalah analisis kadar dekstrin, kadar air, dan kadar abu.
Sedangkan analisis yang dilakukan pada sirup glukosa adalah analisis kadar gula
pereduksi, kadar air, dan kadar abu. Pengolahan data percobaan pendahuluan
menggunakan rancangan percobaan faktorial dua faktor dengan analisis varian,
sedangkan pengolahan data percobaan utama menggunakan rancangan percobaan
faktorial faktor tunggal dengan analisis varian. Untuk menganalisis kebenaran
hipotesis nol (Ho) dari setiap perlakuan dilakukan uji Duncan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tahap enzimatis likuifikasi, suhu
likuifikasi dan kecepatan pengadukan memberikan pengaruh yang signifikan
terhadap kadar dekstrin, namun tidak terdapat interaksi antara keduanya.
Demikian pula pada tahap enzimatis sakarifikasi, kecepatan pengadukan
memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kadar gula pereduksi. Untuk
memperoleh sirup glukosa dengan kadar gula pereduksi terbaik, digunakan suhu
likuifikasi 100°C dan kecepatan pengadukan sebesar 300 rpm.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp21643 | DIG - FTI | Skripsi | TK LIA p/04 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain